Thursday 6 July 2017

Orak Arik Telur & Kentang - Mfarakeh (طريقة عمل المفركة)

Semenjak saya pindah ke Qatar pada bulan Desember 2011, saya seneng banget karena pengetahuan saya tentang makanan Arab bertambah.
Suatu hari salah satu teman (yang sekarang menjadi suami saya) mengeluh karena dia kangen sama makanan Syria yang biasa dimasakan oleh ibunya soalnya sudah terlalu lama dia tidak pulang dikarenakan oleh keadaan negaranya yang tidak memungkinkan dia untuk pulang. Lalu saya tanya makanan apa itu? Dia bilang nama makanannya adalah  Mfarakeh (طريقة عمل المفركة) – Orak Arik Telur & Kentang.


Saya sama sekali tidak tahu apa itu Mfarakeh, lalu saya tanya lagi itu makanan seperti apa. Lalu dia bilang ini makanan sederhana yang terbuat dari kentang dan telur.

Saya terus bertanya dan meminta dia menjelaskan secara rinci tentang bagaimana cara memasaknya dan bumbunya apa saja? Eeeh… dianya cuman ketawa doang sambil bilang I just know how to eat it, let me call my mom” (aku bisanya cuman makan doang, aku telepon ibuku dulu ya).

Lalu ibunya menjelaskan tentang segalanya mulai dari cara memasaknya dan bumbu-bumbu apa saja yang digunakan tapi saya waktu itu masih kebingungan tentang salah satu bahan yang namanya “Ghee”. Kemudian saya cari-cari yang namanya Ghee di supermarket dan akhirnya menemukannya.

Jadi Ghee adalah sejenis mentega murni yang seluruh gumpalan putihnya (milk solid) dipisahkan dari lemak mentega itu sendiri dan biasanya digunakan untuk masakan India and Timur Tengah, di Indonesia biasa di sebut dengan nama Wisman tapi saya pribadi hanya menggunakan wisman ketika membuat kue kering saja lain dengan orang Arab yang menggunakan wisman (ghee) dalam setiap masakan baik itu masakan manis ataupun asin.


Lalu saya buatkan makanan tersebut untuk teman saya itu, dia seneng banget dan dia bilang kalo saya berhasil memasaknya untuk seseorang yang gak tahu apa itu Mfarakeh dan tidak pernah memasaknya sebelumnya, dia bilang Mfarakeh-nya sudah sesuai dengan apa yang biasa dia makan. Saya pun ikut senang karena setidaknya bisa meringankan kesedihannya yang tidak bisa pulang kampung dan makan makanan Syria.

Makanan ini sangat mudah di buat dan sangat cocok untuk sarapan maupun makan siang dan makan malam apabila kalian terlalu malas untuk memasak. Lalu kalian juga bisa memakannya dengan roti tipis (khubus) lalu minum laban (susu yang difermentasikan dan rasanya asin) sama seperti cara makannya orang Arab.

Kentang yang paling baik digunakan adalah Russet Potatoes atau kentang besar tapi jika tidak ada, kentang biasa apapun bisa digunakan.

Jadi selamat mecoba resepnya ya… :)










Bahan-bahan untuk 2 porsi:

500 gr Kentang
3 buah Telur
3 sdm Ghee/Wisman
1/2 sdt Jintan Bubuk
Garam dan Merica secukupnya
Daun ketumbar (tambahan saja jika tidak ada/suka abaikan)

Cara Memasaknya:

1.   Kupas kentang dan potong kotak kecil, cuci bersih dan tiriskan.
2.   Panaskan penggorengan lalu tambahkan wisman sampai meleleh kemudian tambahkan potongan kentang dan masak sampai matang dan warna keemasan.
3.   Sementara itu, kocok telur bersama garam dan merica.
4.   Jika kentang sudah matang dan keemasan lalu tambahkan kocokan telur, jintan bubuk dan aduk perlahan sampai semuanya matang.

5.   Matikan api dan taburkan cincangan daun ketumbar di atasnya dan hidangkan.

Wednesday 5 July 2017

Mfarakeh (طريقة عمل المفركة) - Scrambled Eggs and Potatoes Recipe

Since I moved to Qatar in December 2011, my knowledge about food is incredibly increasing especially Arabic food and I'm so happy about it. 
One day a friend of mind which now he became my husband (yeah we were only friend back then), he was complaining that he misses the food that his mom used to cook it for him back home in Syria because it’s been too long he can’t visit his family due to the situation in his country then I asked him what kind of food is it? He said the name of the food is Mfarakeh (طريقة عمل المفركة) - Scrambled Eggs and Potatoes.


I had no idea what Mfarakeh is, so I asked him again to explain it to me about what kind of food is that. Then he simply said it is a simple food made from potato and eggs.
I kept on asking him to explain it to me in details about what kind of potatoes, what the seasoning is and how to cook it and he was stumbled then laugh, he said I just know how to eat it, let me call my mom.

His mom explained everything but only one thing I didn’t know, it was “GHEE”. I had no idea what Ghee is so I searched it in supermarket then I found it. Ghee is a class of clarified butter that originated from the Indian subcontinent and it’s commonly used in South Asian and Middle Eastern cuisines. We (Indonesian) also has it but only the name is different, we called it Wisman and I only used it to make cookies but Arabic people almost use ghee in every food either it’s sweet or savory.

So I made it for him and he was so happy and thanking me so much and he said that I really nailed it for someone who never cook it and never knew what Mfarakeh is. Well I was happy also that I finally can at least reduce his sadness by longing to his family and the food in Syria.


This dish is so simple to make, it’s really good for breakfast and even lunch or dinner if you are too lazy to cook. And if you think that you don’t get enough carb, you can eat it with pita bread (khubus) just like the Arabic does and drink some laban (salty thick fermented milk) in the end.

It is best if you make it with russet potatoes but if you have other potatoes in hand it’s not a big deal just use whatever available.


So happy cooking and enjoy this simple recipe 😊



Ingredients for 2 portions:

500 gr Potatoes
3 pcs Eggs
3 tbsp Ghee
1/2 tsp Cumin powder
Salt and pepper
Chopped coriander leaf for garnish (additional)

Directions:

1.   Peel and cut potatoes into small cubes, wash and drain it.
2.   Heat a pan in medium heat, add ghee let it melt and hot then add potatoes and cook it until golden brown.
3.   Meanwhile, beat the eggs then add salt and pepper.
4.   When potatoes nice and brown already then add eggs into the pan, add cumin and mix it slowly.
5.   Turn off the heat then sprinkle of chopped coriander on top of it and serve it.

Orak Arik Telur & Kentang - Mfarakeh (طريقة عمل المفركة)

Semenjak saya pindah ke Qatar pada bulan Desember 2011, saya seneng banget  karena pengetahuan saya tentang makanan Arab bertambah. Sua...